Translate

Jumat, 25 Mei 2018

Keuntungan Investasi Emas Batangan

Keuntungan investasi emas memang cukup banyak, apalagi jika investasi tersebut dilakukan untuk jangka panjang, seperti untuk mempersiapkan membangun rumah, untuk persiapan biaya pendidikan sekolah anak, untuk jaminan di hari tua, dan lain sebagainya.
Dibanding instrumen investasi lainnya, keuntungan investasi emas yang paling menonjol adalah tingkat keamanannya, dimana emas kebal terhadap gejolak inflasi.
Setiap tahun bisa dipastikan nilai tukar uang terus tergerus oleh inflasi. Sedangkan emas tak akan berpengaruh dan nilainya akan tetap sama.
Memang emas tidak akan menjadikan seseorang semakin kaya, namun dengan investasi emas inilah seseorang akan tetap kaya. 

1. Tanpa Counterparty Risk ( ketergantungan pada pihak lain )


Selain satu keuntungan yang telah disebutkan diatas, secara lebih rinci beberapa keuntungan investasi emas ini diantaranya adalah :
Emas merupakan salah satu aset nyata (tangible asset) yang bisa dipegang, dimiliki, dan disimpan sehingga tidak mempunyai ketergantungan apapun terhadap pihak lain.
Sebagai tangible asset yang bisa dipegang dan disimpan dirumah, maka keuntungan investasi emas yang nyata adalah bisa memberi rasa aman saat krisis moneter melanda.
Berbeda halnya jika Anda menyimpan uang rupiah dirumah atau di bank, jika krisis melanda tentu uang yang disimpan akan menjadi semakin kecil nilainya. 

2. Konsistensi Daya Beli

Sebagai salah satu harta benda yang memiliki sifat zero inflation, Anda sebagai pemilik emas tidak perlu resah dan khawatir dengan naik-turunnya harga emas. Sejak jaman dulu emas telah membuktikan bahwa ia bisa menjadi alat tukar yang konsisten.
Misalnya 1400 tahun lalu di mekah, untuk membeli 1 ekor kambing maka dibutuhkan 1 koin dinar emas (emas seberat 4.25 gram dengan kadar 22 Karat). Saat inipun, untuk bisa membeli satu ekor kambing juga cukup membutuhkan 1 koin emas dinar.
Dalam hal ini artinya, keuntungan investasi emas juga terletak pada konsistensi daya belinya yang sangat terjaga sejak ratusan tahun lalu.

3. Tidak Tergantung pada Keputusan Pemerintah

Kebijakan pemerintah yang terkait dengan ekonomi, politik, birokrasi dan lainnya, biasanya akan banyak mempengaruhi nilai tukar rupiah terhadap dolar.
Bagi mereka yang menyimpan hartanya dalam bentuk uang tunai, biasanya akan merasa was-was dengan suku bunga maupun inflasi yang mungkin akan terjadi.
Jika kebijakan pemerintah tidak bagus, bisa saja nilai uang rupiah bisa menjadi jeblok. Keuntungan investasi emas disini adalah harta anda tidak akan terpengaruh dengan kebijakan-kebijakan pemerintah. 

4. Emas adalah aset yang berada di luar sistem perbankan

Memiliki emas sejak dini memang tidak akan pernah ada ruginya, karena ia mampu menjadi alat untuk mempertahankan aset yang berada di luar sistem perbankan.
Hampir semua sistem bank yang ada di dunia ini selalu dihantui kekhawatiran akan adanya krisis, sentimen kebijakan ekonomi, dan juga politik negara lain.

5. Emas melindungi nilai aset

Jika Anda saat ini memiliki uang yang cukup untuk dijadikan modal dalam mendirikan usaha bengkel motor namun anda belum punya waktu untuk menekuni usaha ini, maka simpan saja uang tersebut dalam bentuk emas. Dengan menyimpannya dalam bentuk emas, maka jika suatu saat Anda ingin mendirikan usaha bengkel motor maka tinggal menjual emas tersebut untuk dijadikan modal.
Nilai aset yang tersimpan dalam emas tidak akan tergerus oleh waktu. Dalam jangka 5 atau 10 tahun kedepan, nilai uang yang ada dalam emas akan tetap cukup untuk dijadikan modal dalam mendirikan usaha bengkel motor. Hal ini disebabkan karena saat inflasi mengalami kenaikan, maka harga emas akan ikut naik. Begitu juga pengaruhnya terhadap dollar, jika kurs dollar mengalami peningkatan, maka harga emas juga akan meningkat. Hal ini artinya harta anda tidak akan pernah berkurang.

6. Sarana menabung paling efektif

Memang menabung dalam bentuk uang tunai akan mendapatkan bunga, namun jika Anda menabung dalam bentuk emas maka dalam jangka panjang uang Anda akan lebih aman.
Untuk tujuan apapun menabung dalam bentuk emas tidak ada ruginya, baik untuk tujuan ibadah naik haji, mempersiapkan pernikahan, membeli rumah, atau rencana pendidikan anak.

7. Emas sangat liquid

Membeli dan menjual emas batangan hingga saat ini cukup mudah dilakukan. Emas mudah ditemukan dimana saja dan harganya juga relatif sama di berbagai wilayah di Indonesia. Misalpun Anda membutuhkan uang secara mendadak, Anda juga cukup mudah untuk menggadaikan emas tersebut di pegadaian ataupun di bank.
Itulah beberapa keuntungan nnvestasi emas batangan. Tak ada salahnya jika mulai sekarang Anda berinvestasi dalam bentuk emas. Anda akan merasakan manfaatnya jika sudah menabung emas lebih awal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar